10 CIRI - CIRI SUAMI SELINGKUH
Diposkan oleh fian ilejay on Senin, 17 Desember 2012Suami selingkuh |
Selingkuh, kata selingkuh sudah tidak asing lagi kita dengar dan selingkuh adalah suatu perbuatan yang menyenangkan dan menyakitkan untuk si korban, hmmm yang pastinya semua orang pasti kaga mau di selingkuhin. Nah buat anda khususnya para isteri-isteri yang ingin mengetahui Tingkah laku suami selingkuh berikut ini adalah 10 Ciri-ciri suami selingkuh :
1. Sering menghilang Tiba-tiba suami menghilang tanpa alasan yang jelas. Ketika week end selalu lembur
atau pamit untuk ke luar kota tanpa alasan dan meninggalkan alamat yang jelas.
2. Jarang menelpon Perubahan yang mendadak seperti jarang menelpon istri, kalau pun menelpon, waktu kebiasaan menelpon pun berubah tanpa alasan yang jelas. Ketika menjelaskan alasan, biasanya alasan tersebut bersifat mengada-ada dan berbelit-belit karena merasa bersalah.
3.Penjelasan panjang lebar Ketika ditanya dari mana, suami mendadak menjelaskan semua rutinitas di tempat kerja dalam kesehariannya. Berbeda seperti biasanya yang cukup menjelaskan seperlunya.
4. Enggan mengajak jalan jalan Biasanya tidak lagi mengajak jalan-jalan seperti saat-saat sebelumnya. Kalau pun jalan, menghindari tempat yang biasa dikunjungi.
5. Menghindar, Biasanya tidak lagi mengajak istri dan menghindar untuk sering-sering ngobrol. Perubahan jadwal tidur dengan istri pun biasanya berubah dan suami pun selalu tidur belakangan. Atau ketika berada di tempat tidur, setelah istri tidur suami menyelinap keluar kamar untuk menelepon atau bahkan sampai keluar rumah dengan seribu alasan apabila ternyata istri memergokinya.
6. Semakin senang dandan, tampil necis dan menyemprotkan parfum ,Jika di saat pacaran suami senang tampil rapi, lalu setelah menikah tak lagi memerhatikan penampilan, namun kemudian mendadak mulai “genit”, Anda para istri patut curiga kenapa ia menjadi seperti itu. Bisa jadi ia sedang ingin menarik perhatian perempuan lain di luar sana atau ingin menyenangkan perempuan lain.
7. Mulai kurang perhatian terhadap keluarga ,Jarang di rumah, jarang bercengkrama dengan anak atau jarang menggoda Anda? Bisa jadi suami sedang teralihkan perhatiannya kepada yang lain. Bisa jadi pekerjaan, atau mungkin perempuan.
8. Suka berganti jadwal, Sudah janjian dengan Anda, namun suami tiba-tiba membatalkannya karena ada jadwal rapat, jadwal bertemu klien atau mendadak lembur. Hmm…Aneh ya? Padahal ia tadinya tak seperti itu. Anda perlu mencari tahu mengapa suami senang mengganti jadwal berduaan dengan Anda secara mendadak.
9. Tagihan telepon membludak atau selalu membawa ponselnya ke mana-mana ,Tagihan biaya telepon suami Anda melambung setinggi langit. Nomor yang dituju atau yang menghubunginya itu lagi itu lagi. Suami juga senang membawa-bawa ponselnya ke mana-mana, termasuk ke kamar mandi. Belum lagi jika ia merasa tersinggung kalau Anda melihat isi SMS, BBM atau catatan telepon masuk dan keluar. Ini bisa jadi tanda ia berselingkuh.
10. Naluri tak selalu salah , Jika naluri Anda sebagai istri mengatakan bahwa suami berselingkuh, bisa jadi itu betul. Tapi sebelum menuduh, ajak suami berbicara baik-baik dengan kepala dingin. Bicaralah dengan hati dan kejujuran. Apakah masih ada rasa cinta dan setia di antara Anda dan suami. Ingat semua momen indah Anda dan suami. Jangan pernah lupakan anak-anak. Mungkin dengan pendekatan yang hangat, suami bisa berkata jujur apa adanya.
Nah itu dia 10 Ciri-ciri suami selingkuh, Tingkah laku suami selingkuh, Sifat suami yang selingkuh. Terimah kasih telah berkunjung dan semoga bermanfaat .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar